Kaca mobil
Power window mobil

4 Ritual Jitu Agar Power Window Tidak Macet

27 Des 2020 | 11:00 WIB

Power window memiliki fungsi yang sangat penting bagi pengendara dan penumpang untuk membuka dan menutup jendela mobil. Tetapi Sahabat Garasi tau tidak, kalau terkadang power window bisa tiba-tiba macet sehingga kaca jendela mobil tak mampu beroperasi dengan optimal. Hal ini bisa membuat kaca mobil menjadi miring atau tidak menutup sempurna.

4 Ritual Jitu Agar Power Window Tidak Macet

Untuk menghindari hal tersebut, dikutip dari laman daihatsu.co.id, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan Sahabat Garasi dalam merawat dan menjaga agar power window tidak macet:

1. Periksa power window mobil setiap enam bulan sekali

4 Ritual Jitu Agar Power Window Tidak Macet

Rutinlah memeriksa setiap enam bulan sekali. Bila jalanan yang sering Sahabat lalui sangat berdebu, sebaiknya perawatan dilakukan lebih sering, karena debu dapat merusak power window mobil.

2.Gunakan silicon spray untuk membersihkan karet kaca mobil

4 Ritual Jitu Agar Power Window Tidak Macet

Caranya cukup menyiapkan silicone spray yang bisa didapat dengan mudah di pasaran. Jangan menggunakan cairan penetran karena cairan semacam ini justru akan mengundang debu untuk datang kembali. Silicone spray akan lebih netral dan berfungsi dengan baik. Selain itu, perhatikan juga karet penghalang debu yang menempel pada kaca sebelum kaca diturunkan. Semprot sepanjang jalur karet dan termasuk karet yang menempel pada frame pintu.

3. Bersihkan rel power window yang kotor

4 Ritual Jitu Agar Power Window Tidak Macet

Untuk menjaga kondisi rel kaca tetap bagus, disarankan untuk rutin mencuci mobil setelah melakukan perjalanan jauh. Jika komponen rel kaca ini diabaikan keberadaannya, kaca jendela tidak dapat bekerja dengan maksimal karena sulit dioperasikan secara elektris. Ketika mencuci mobil, jangan lupa menggunakan sampo mobil dengan kualitas baik agar kelembapan dan elastisitas karet dapat terjaga.

4. Pergunakan power window seperlunya saja

4 Ritual Jitu Agar Power Window Tidak Macet

Terakhir untuk menjaga kondisi jendela mobil agar tetap awet, sebaiknya lakukan proses menaikkan dan menurunkan kaca seperlunya saja. Ingat, jangan menarik kaca ke dalam jika kondisi kaca sedang basah. Sebaiknya Sahabat juga tidak perlu sering menarik kaca ke bawah jika sedang melewati jalanan berdebu atau setelah melalui daerah yang berdebu.

5. Regulator power window

4 Ritual Jitu Agar Power Window Tidak Macet

Bagian yang satu ini berfungsi untuk menggerakkan kaca mobil naik dan turun ditopang oleh dinamo power window. Komponen ini juga sering mengalami kerusakan yang diakibatkan gerigi regulator aus, alhasil power window tidak berfungsi normal. Namun bisa juga karena tempat dudukan kaca pada regulator copot atau terlepas. Sehingga pada saat regulator bekerja, kaca tidak dapat naik turun seperti biasanya.

Foto : Garasi.id

Ditulis oleh RIZKY YUNIHARTO
Terakhir diupdate: 27 Des 2020 | 11:00 WIB
Bagikan

Kata kunci pencarian

powerwindowpowerwindowmobilpowerwindowmacetkacamobilkacagarasiid
Kontak email [email protected]
Nomor WA 081522550888
Logo Garasi.id
Copyright © 2024 PT. Digital Otomotif Indonesia.
All Rights Reserved
Member Of 
Blibli
 Family