Rencanakan Liburan Sekolah Bersama Anak
Rencanakan Liburan Sekolah Bersama Anak

Asik! Liburan Bersama Anak dengan Mobil Kesayangan

08 Jul 2023 | 13:33 WIB

Libur sekolah telah tiba! Sudah ada rencana kemana untuk liburan kali ini, Sahabat? Bagaimana kalau liburan dengan mobil kesayangan bersama anak-anak? Ternyata liburan atau melakukan perjalanan dengan menggunakan mobil memiliki banyak manfaat bagi anak lho.


Salah satunya anak akan mempelajari banyak hal baru selama perjalanan. Misalnya saja bagaimana hidup terbatas tanpa fasilitas penuh selama beberapa jam saat berada di dalam mobil. Selain itu anak juga akan memperoleh banyak wawasan dan pengalaman baru yang tak hanya diperoleh dari buku atau video.


Liburan Bersama Anak Sangat Menyenangkan

Liburan Bersama Anak Sangat Menyenangkan


Supaya liburan Sahabat tidak terganggu akibat persoalan kendaraan, perlu persiapan matang sebelum melakukan perjalanan agar liburan bersama anak aman dan nyaman, sekaligus menyenangkan sampai tujuan. Lalu, apa saja persiapannya? simak dahulu dibawah ini.


  • Pastikan kendaraan yang digunakan dalam kondisi yang siap dan aman, mulai dari bagian mesin seperti oli, air radiator, rem, ban dan lampu-lampu. Jika angka odometer sudah mendekati waktu servis berkala, segera Sahabat membawa mobil ke bengkel untuk di cek sebelum liburan.


  • Pastikan perlengkapan yang dibutuhkan lengkap seperti dongkrak, ban cadangan, kotak P3K, kunci-kunci, serta tool kit lainnya. Perhatikan juga Sahabat jika membawa barang dalam kabin, jangan sampai menghalangi visibilitas kaca spion ke arah belakang mobil, periksa juga tekanan angin pada ban.


Pastikan Kondisi Mobil Kesayangan Aman

Pastikan Kondisi Mobil Kesayangan Sudah Aman


  • Mengemudikan mobil dengan baik dan benar dengan memperhatikan kondisi di sekitar, selalu waspada dan hindari rem mendadak dengan selalu menjaga jarak aman, selalu hidupkan lampu sein saat ingin pindah jalur, dan jangan gunakan telepon genggam saat mengemudi. Patuhi peraturan, dan rambu lalu lintas, serta membawa kelengkapan surat-surat yang diperlukan.


Mungkin bagi Sahabat sudah cukup hanya mempersiapkan mobil kesayangan sebelum liburan bersama keluarga. Tunggu dulu, masih ada persiapan khusus untuk anak kamu juga lho! Apa saja yang harus disiapkan untuk anak saat liburan dengan mobil? Yuk, cek disini.


  • Gunakan Car Seat

Jika Sahabat masih memiliki anak di bawah usia 1 tahun ada baiknya menggunakan kursi keselamatan anak atau biasa juga disebut car seat. Hal tersebut untuk memastikan kenyamanan dan keamanan anak saat dalam perjalanan. Sementara itu pastikan anak-anak yang sudah lebih dewasa untuk mengenakan seatbelt atau sabuk pengaman selama di perjalanan.


Lindungi Anak Saat Berkendara

Lindungi Anak Saat Berkendara


  • Bawa Makanan

Jangan lupa membawa kontainer atau wadah penyimpanan makanan serta peralatan makan seperti garpu, sendok, dan pisau kecil. Sahabat bisa menggunakannya untuk menyimpan camilan atau buah-buahan untuk si kecil. Selain itu, kamu bisa memakainya untuk menyimpan makanan yang dibeli untuk pergi dari rumah makan atau restoran. Hal ini untuk menyiasati saat anak kelaparan dan ingin makan besar ketika di perjalanan.


  • Mainan Favorit Anak

Perjalanan dengan mobil bisa menjadi hal yang membosankan bagi anak-anak. Apalagi harus berada di dalam mobil selama berjam-jam. Sahabat bisa siasati dengan membawa mainan favorit anak. Seperti mobil-mobilan, mainan balok, hingga boneka kesayangan anak. Yang lebih baik lagi Sahabat juga bisa membawa buku favorit kesukaan anak.


Bagaimana Sahabat? Jadi nih liburan bersama anak dengan mobil kesayangan. Selamat berlibur Sahabat!


Ditulis oleh ALDY SURYA
Terakhir diupdate: 20 Jul 2023 | 15:46 WIB
Bagikan

Kata kunci pencarian

tipsservismobilperlengakapanmobilkeselamatanmobilliburananakkeluarga
Logo Garasi.id
Copyright © 2024 PT. Digital Otomotif Indonesia.
All Rights Reserved
Member Of 
Blibli
 Family