Beda garansi mobil dan asuransi mobil
Beda garansi mobil dan asuransi mobil

Garansi Mobil dan Asuransi Mobil Itu Berbeda loh

12 Des 2022 | 10:35 WIB

Saat memutuskan membeli kendaraan baik itu baru ataupun bekas, berarti Sahabat perlu memberikan perlindungan kepada mobil baik itu asuransi ataupun garansi. Bicara perlindungan mobil, Sahabat harus tau loh kalau garansi mobil dan asuransi mobil itu berbeda. 


Garansi Mobil dan Asuransi Mobil Itu Berbeda loh


 

Memang asuransi dan garansi mobil sama-sama memberikan manfaat perlindungan terhadap mobil, namun tetap saja mempunyai manfaat yang berbeda Sahabat. Nah biar nggak jadi bingung, simak penjelasan berikut ini yuk.

 

Garansi mobil 

Bentuk penjaminan yang diberikan oleh perusahaan produsen terhadap barang atau produk yang diproduksi dari kesalahan pekerja dan kegagalan bahan dalam jangka waktu tertentu, biasanya 3-5 tahun. Pada Garansi mobil ini biasanya memberikan perlindungan kepada bagian mesin kendaraan. Dengan adanya Garansi mobil ini, Sahabat bisa lebih tenang bila terjadi masalah pada mesin kendaraan yang dibeli khususnya saat membeli mobil bekas. 

 

Asuransi mobil

Bentuk perlindungan finansial yang diberikan oleh suatu perusahaan asuransi di mana orang yang mengajukan asuransi bertindak sebagai tertanggung dan perusahaan asuransi sebagai penanggung.

 

Asuransi mobil juga memiliki beberapa jenis sesuai dengan kebanyakan kebutuhan konsumen. Asuransi mobil biasanya terbagi menjadi 2 yaitu Asuransi All Risk dan Asuransi TLO. Apa sih itu?. Asuransi All Risk atau Comprehensive merupakan jenis asuransi yang bisa melindungi mobil lebih menyeluruh dari berbagai kerusakan. Mulai kerusakan minor, seperti baret halus, penyok, atau kerusakan kecil lain, hingga kerusakan besar, seperti tabrakan yang mengakibatkan bodi mobil berubah bentuk atau pencurian mobil, semuanya itu dapat ditanggung asalkan sesuai dengan yang tertulis di dalam polis.


Garansi Mobil dan Asuransi Mobil Itu Berbeda loh


Tak hanya itu, perlindungan bagi diri sendiri dari objek bergerak di sekitar, asuransi jenis comprehensive dapat melakukan perluasan perlindungan yang lebih menyeluruh.

Perluasan tersebut mencakup kemungkinan terkena bencana alam seperti banjir atau gempa, kerusakan mobil yang diakibatkan kerusuhan atau aksi huru hara, hingga tanggung jawab pihak ketiga bila penyebab kecelakaan mengakibatkan pengendara lain terluka.

Sedangkan Asuransi TLO (Total Loss Only) merupakan jenis asuransi yang memberikan perlindungan pada mobil dari risiko kehilangan.

TLO menjamin risiko akibat pencurian dan kerusakan jika biaya perbaikan diperkirakan sama dengan atau melebihi 75% dari harga kendaraan sesaat sebelum kerugian.

Kehilangan mobil akibat pencurian oleh oknum yang tidak bertanggung jawab juga dinilai kerusakan total, sehingga asuransi TLO akan menanggung kerugian atas kehilangan tersebut.

 

Beda garansi mobil dan asuransi mobil

Mempunyai manfaat yang sama sebagai perlindungan kendaraan, ketika terjadi kecelakaan pada mobil Sahabat keduanya bisa menjadi solusi. Namun untuk tidak salah pengertian lagi, inilah perbedaanya.

 

Yang paling mendasar dari bedanya asuransi dan garansi terdapat pada apa yang di cover. Jika asuransi lebih kearah resiko yang akan didapatkan oleh pemilik sedangkan garansi untuk melindungi mesin dan spare part dari mobil bekas kamu yang mungkin akan rusak jika beroperasi dan tidak karena kesalahan pemakai.

 

Dimana bisa mendapatkan garansi mobil?

Sahabat sudah memiliki asuransi mobil tetapi belum punya garansi mobil, jawabanya adalah Garasi.id. Di Garasi.id Sahabat bisa memiliki Garansi Super untuk perlindungan mesin mobil kamu yang melingkupi komponen mesin dan transmisi. 

 

Apa itu Garansi Super?

Garansi Super merupakan layanan garansi mobil bekas yang bisa memberikan ketenangan dan kenyamanan tambahan untuk kamu yang memilih untuk membeli mobil bekas sebagai tunggangannya

 

Berbagai resiko bisa kamu dapatkan jika membeli mobil yang bukan keluaran baru dari pabrik, umumnya resiko kerusakan pada mesin maupun pada transmisi. Semua resiko atas kerusakan tersebut membutuhkan biaya perbaikan yang tidak sedikit. Tetapi biaya tersebut bisa kita minimalisasi apabila mempunyai garansi mobil bekas dari Garasi.id.

 

Benefit Garansi Super

Dengan Garansi Super Garasi.id, selain mendapatkan kenyamanan lebih pada pembelian mobil bekas. Sahabat Garasi juga akan mendapatkan 3 keuntungan lainnya seperti :

  • Biaya Garansi Super termasuk murah

  • Extra benefit yang menguntungkan

  • Rekanan bengkel berkualitas

Ditulis oleh RIZKY YUNIHARTO
Terakhir diupdate: 12 Des 2022 | 10:35 WIB
Bagikan

Kata kunci pencarian

garasiiddieselmobilbarubekasgaransigaransisuperasuransi
Logo Garasi.id
Copyright © 2024 PT. Digital Otomotif Indonesia.
All Rights Reserved
Member Of 
Blibli
 Family