Ganti warna mobil
Ganti warna mobil

Warna Mobil Bisa Mencerminkan Banyak Hal. Begini Caranya Mengubah Warna Mobil Tanpa Mengecat Ulang Mobil

25 Jul 2021 | 16:01 WIB

Mengubah warna mobil umumnya terjadi jika mobil tersebut masih disukai namun ingin berpenampilan beda. Salah-satu solusinya adalah memodifikasi warnanya. Contohnya, jika cat warna sebelumnya berwarna merah, ingin diubah menjadi kuning atau warna yang lainnya. Warna mobil sendiri bisa mencerminkan sifat sang pemilik atau bahkan bisa mengubah suasana hati seseorang lho Sahabat. 

Warna Mobil Bisa Mencerminkan Banyak Hal. Begini Caranya Mengubah Warna Mobil Tanpa Mengecat Ulang Mobil

Terkadang kita merasa bosan dengan warna mobil yang sudah beberapa tahun menemani keseharian,ingin merubahnya agar tampilan tampak fresh, banyak alternatif merubah warna pada bodi mobil, dari cat konvensional sampai penggunaan stiker dan plastik dip.

Warna Mobil Bisa Mencerminkan Banyak Hal. Begini Caranya Mengubah Warna Mobil Tanpa Mengecat Ulang Mobil

Dari segi kepraktisannya sticker dan plasti dip dianggap mudah untuk diaplikasikan pada bodi mobil dan menjadi bahan pengganti warna mobil dengan biaya yang cukup murah ketimbang dengan melakukan cat ulang mobil. Apa sih kelebihan dan kekurangan dari body wrapping dan plastik dip? Seperti dilansir dari laman Mobilipo.com, berikut ulasan selengkapnya.

Body Wrapping

Body Wrapping merupakan pemasangan stiker pada seluruh body mobil. Dimana penggunaan body wrapping sedang tren dikalangan modifikator saat ini, dibanding mengganti warna mobil dengan cara konvensional, yaitu mengecat ulang.

Warna Mobil Bisa Mencerminkan Banyak Hal. Begini Caranya Mengubah Warna Mobil Tanpa Mengecat Ulang Mobil

Keunggulan menggunakan stiker pada bodi mobil selain cepat dan murah, cara ini juga ampuh untuk melindungi cat mobil dari panas dan hujan, serta baret dan goresan halus pada body mobil dan tidak membuat cat dasar mengelupas saat dilepas.

Warna Mobil Bisa Mencerminkan Banyak Hal. Begini Caranya Mengubah Warna Mobil Tanpa Mengecat Ulang Mobil

Namun, ada kelemahannya yaitu bodi mobil tidak dapat dipoles ataupun melakukan perawatan bodi lainnya jika terkena noda. Jika rusak, maka harus dibongkar dan diganti baru lagi. Selain itu, saat menutup lekukan ekstrim pada bodi mobil. Terpaksa, stiker harus disiasati dengan potongan.

Plasti dip

Produk ini sangatlah baru di Indonesia, semacam pilox ataupun cat konvensional yang disemprotkan ke bodi mobil. Namun tidak berbentuk cair, melainkan rubber coating, dengan kandungan bahan dasar karet. Plast idip fungsinya mirip dengan stiker. Jadi, bisa melapisi bagian bodi dengan warna-warna sesuai selera. Bisa dikelupas dengan mudah tanpa merusak warna mobil.

Warna Mobil Bisa Mencerminkan Banyak Hal. Begini Caranya Mengubah Warna Mobil Tanpa Mengecat Ulang Mobil

Untuk melapisi satu bodi mobil dengan plasti dip, biaya yang diperlukan rupanya masih tergolong tinggi. Yakni berkisar hingga Rp 7 juta, hampir sama dengan teknik pengecatan konvensional.

Beberapa keunggulan Plasti dip :

  • Peelable & Versatile: Mudah dikelupas, pengaplikasiannya dapat dilakukan pada berbagai macam permukaan body kendaraan seperti stainless steel, alumunium, plastic dan sebagainya.
  • Fleksibel: Kelenturan (flesibilitas ) yang luar biasa sehingga tidak mudah pecah / rusak saat pengaplikasian.
  • Insulates: Sifatnya insulates terhadap sengatan listrik, panas, getaran dan suara.
  • Grip: Nyaman saat dipegang / disentuh karena menghasilkan efek keset.
  • Durable: Plasti dip memiliki daya tahan yang luar biasa terhadap air, cairan kimia, benturan, karat, baret dan panas sekaligus.
  • Assorted Colors: Pilihan warna yang beragam dan tersedia dalam bentuk literan dan siap semprot dalam kemasan aerosol

Nah itulah beberapa trik untuk kamu Sahabat yang ingin mengganti warna mobilnya sesuai dengan keinginanmu tanpa perlu mengecat ulang bodi mobil. 

Foto : Garasi.id


Ditulis oleh RIZKY YUNIHARTO
Terakhir diupdate: 25 Jul 2021 | 16:01 WIB
Bagikan

Kata kunci pencarian

tipsmobilteknikcatwarnabodywrappingdiprubberplastikkonvensionalcoatingkaretgarasiidotomotif
Kontak email [email protected]
Nomor WA 081522550888
Logo Garasi.id
Copyright © 2024 PT. Digital Otomotif Indonesia.
All Rights Reserved
Member Of 
Blibli
 Family