Pemutihan pajak mobil
Pemutihan pajak mobil

Jadwal Pemutihan Denda Pajak Kendaraan 2021 Mulai Digelar. Ini Tanggal dan Wilayahnya

11 Mei 2021 | 13:47 WIB

Libur Lebaran Idul Fitri pada 13-14 Mei 2021, diperkirakan membuat sejumlah layanan publik akan tutup sementara, termasuk layanan pembayaran pajak kendaraan bermotor, seperti kantor Samsat, Samsat Keliling, atau Gerai Samsat. Namun, ada informasi menarik nih buat kamu yang ingin mendapatkan keringanan denda pajak mobil kamu. 

Jadwal Pemutihan Denda Pajak Kendaraan 2021 Mulai Digelar. Ini Tanggal dan Wilayahnya

Melansir dari Kumparan.com, tercatat ada 4 provinsi yang menghadirkan program keringanan atau pemutihan pajak kendaraan bermotor, yakni Jawa Tengah, Jawa Timur, Lampung dan Sulawesi Tengah. Dari keempat provinsi tersebut, tentu memiliki program pemutihan dan jangka waktu program yang berbeda-beda. Nah bagi Sahabat yang ingin segera membayar pajak dalam program ini, berikut informasinya sesuai wilayah masing-masing.

Jawa Tengah

Jadwal Pemutihan Denda Pajak Kendaraan 2021 Mulai Digelar. Ini Tanggal dan Wilayahnya

Jawa Tengah jadi salah satu provinsi yang menghadirkan program pemutihan pajak kendaraan bermotor. Mengutip informasi dari akun Instagram resmi Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Jawa Tengah, program pemutihan ini berlaku hingga 6 September 2021. Adapun program pemutihan yang diberikan, yakni hanya penghapusan denda pajak kendaraan bermotor atau PKB.

Jawa Timur

Jadwal Pemutihan Denda Pajak Kendaraan 2021 Mulai Digelar. Ini Tanggal dan Wilayahnya

Tidak mau ketinggalan dengan Jawa Tengah, Bapenda Jawa Timur juga turut menghadirkan program pemutihan pajak kendaraan bermotor. Berbeda dengan Jawa Tengah yang menjadwalkan program tersebut hingga 6 September, di Jawa Timur program pemutihannya hanya berlaku hingga 24 Juni 2021.

Ada 4 program pemutihan yang diberikan, berikut lengkapnya:

  • Bebas sanksi administrasi Pajak Kendaraan Bermotor
  • Bebas sanksi administrasi Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor
  • Diskon Ramadhan untuk pajak kendaraan bermotor sebesar 5 persen untuk roda empat dan 15 persen untuk roda dua
  • Bebas Pajak Kendaraan Bermotor untuk kendaraan listrik lama dan baru.

Lampung

Jadwal Pemutihan Denda Pajak Kendaraan 2021 Mulai Digelar. Ini Tanggal dan Wilayahnya

Selanjutnya ada provinsi Lampung yang juga masih menghadirkan program pemutihan pajak kendaraan bermotor hingga September Ada 2 program pemutihan yang diberikan oleh Badan Pendapatan Daerah provinsi Lampung, berikut lengkapnya:

  • Bebas tunggakan dan denda Pajak Kendaraan Bermotor
  • Bebas Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor.

Sulawesi Tengah

Jadwal Pemutihan Denda Pajak Kendaraan 2021 Mulai Digelar. Ini Tanggal dan Wilayahnya

Terakhir ada provinsi Sulawesi Tengah yang turut menghadirkan program pemutihan pajak kendaraan bermotor. Sayangnya, program ini hanya berlaku hingga 31 Mei 2021. Terdapat 3 progam pemutihan yang dihadirkan oleh Bapenda Sulawesi Tengah, berikut lengkapnya:

  • Pengurangan dan penghapusan pokok tunggakan Pajak Kendaraan Bermotor
  • Pengurangan dan Penghapusan Denda Pajak Kendaraan Bermotor.
  • Pengurangan dan Penghapusan Bea Balik Nama Kedua dan Seterusnya.

Hadirnya program pemutihan pajak kendaraan bermotor yang dihadirkan oleh 4 provinsi di atas, diharapkan bisa meringankan beban pemilik kendaraan bermotor yang saat ini masih terdampak situasi pandemi COVID-19.

Jadwal Pemutihan Denda Pajak Kendaraan 2021 Mulai Digelar. Ini Tanggal dan Wilayahnya

Dengan demikian, bagi Sahabat warga Jawa Tengah, Jawa Timur, Lampung, dan Sulawesi Tengah, sebaiknya segera manfaatkan layanan program pemutihan pajak kendaraan bermotor tersebut. Untuk wilayah DKI Jakarta, Jawa Barat, dan wilayah lainnya belum ada keterangan resmi terkait program pemutihan pajak kendaraan ini, jadi nantikan update informasi selanjutnya.

Foto: Garasi.id

Ditulis oleh RIZKY YUNIHARTO
Terakhir diupdate: 11 Mei 2021 | 13:47 WIB
Bagikan

Kata kunci pencarian

stnkmobilpajakmobildendapajakpemutihanpajak
Kontak email [email protected]
Nomor WA 081522550888
Logo Garasi.id
Copyright © 2024 PT. Digital Otomotif Indonesia.
All Rights Reserved
Member Of 
Blibli
 Family