Karet Mobil
Merawat Karet Mobil

Rawat Karet Pintu Mobil Agar 'Panjang Umur' Selama PPKM Darurat Berlangsung

05 Jul 2021 | 10:00 WIB

Pemerintah kembali memberlakukan PPKM darurat karena pandemi yang belum juga usai. Selagi masih dalam masa pandemi ini, ada baiknya Sahabat yang memiliki kendaraan mulai memperhatikan kondisi mobil. Meski lagi jarang digunakan, tidak ada salahnya Sahabat melakukan perawatan kecil untuk beberapa komponen mobil agar fungsinya tetap maksimal. Komponen kendaraan memiliki batas usia tertentu, seperti halnya karet pintu mobil. Seperti diketahui, karet mobil berfungsi sebagai peredam bibir pintu saat dibuka dan menutup. Selain itu, karet pintu mobil juga menjaga sela-sela pintu air agar tak masuk saat hujan.

Rawat Karet Pintu Mobil Agar 'Panjang Umur' Selama Masih #DiRumahAja

Yang sudah kita ketahui, tanda-tanda karet pintu mobil yang sudah kehabisan daya atau telah uzur masa berlakunya biasanya terlihat dari teksturnya yang tak lagi elastis alias keras. Agar mobil Sahabat terhindar dari kejadian demikian atau setidaknya memperpanjang umurnya, ada tips untuk membuat karet pintu mobil tidak kaku nih Sahabat.

Gini cara rawat karet pintu mobil

Disarankan bagi Sahabat untuk selalu mempertimbangkan tempat parkir yang aman dan nyaman untuk mobil. Sebaiknya tidak sering-sering memarkir di tempat yang terpapar matahari terik karena akan membuat karet cepat kering sehingga memperpendek umur pemakaian.

Tips berikutnya, usahakan untuk menghindari kontak langsung dengan karet misalkan saat sedang keluar-masuk mobil atau saat memasukkan barang ke mobil. Ketika tidak hati-hati dan kerap bersinggungan dengan karet ini, ia akan robek dan tentu saja membuat mobil kurang nyaman.

Rawat Karet Pintu Mobil Agar 'Panjang Umur' Selama Masih #DiRumahAja

Selain itu, setiap kali mencuci mobil, jangan lupa untuk menyiram atau membersihkan kotoran yang menyempil di sela-sela lekukan. Sahabat hanya cukup menggunakan air biasa saja sudah sangat membantu untuk menggelontor kotoran yang menempel.

Atau untuk membersihkannya Sahabat juga bisa pakai cairan silikon atau semprotan silikon untuk menjaga kelembaban karet. Ini sangat berguna untuk mengantisipasi dampak terburuk andaikan saja mobil terpaksa harus sering diparkir di luar dan rawan terserang sinar matahari langsung.

Nah Sahabat, itulah tips merawat karet mobil agar terus maksimal fungsinya. Tidak hanya karet pintu mobil, di artikel seputar otomotif Garasi.id Sahabat juga bisa mendapatkan informasi otomotif yang lainnya. Jadi simak terus ya artikel-artikel Garasi.id.

Foto : Garasi.id

Ditulis oleh RIZKY YUNIHARTO
Terakhir diupdate: 05 Jul 2021 | 10:00 WIB
Bagikan

Kata kunci pencarian

tipsmobilbekasgarasiidmerawatkaretmobil
Kontak email [email protected]
Nomor WA 081522550888
Logo Garasi.id
Copyright © 2024 PT. Digital Otomotif Indonesia.
All Rights Reserved
Member Of 
Blibli
 Family