Awas Ini Dampak Dari AC Double Blower!
Awas Ini Dampak Dari AC Double Blower!

AC Double Blower Bikin Makin Sejuk, Tapi Awas Dampaknya!

27 Okt 2022 | 11:00 WIB

Tidak semua mobil dilengkapi dengan AC double blower, terutama untuk mobil-mobil keluaran lama. Hal ini menyebabkan beberapa pemiliknya menambahkan AC tambahan di bagian tengah kabin agar dirasa lebih sejuk dan nyaman.

AC Double Blower Bikin Makin Sejuk, Tapi Awas Dampaknya!


Namun, ternyata memasang AC double blower tersebut tidak disarankan, loh. Sebelum jauh membahas tentang dampak pemasangan AC double blower, ada baiknya Sahabat memahami terlebih dulu AC double blower.

Apa Itu AC double blower?

Sesuai dengan namanya, AC double blower adalah AC dengan kipas atau putaran ganda. Biasanya, penggunaan AC double blower bertujuan untuk menghasilkan udara yang lebih dingin dan memberikan rasa nyaman saat berkendara. 

Apalagi, jika Sahabat berkendara di kota-kota besar dengan udara panas yang tinggi. Pemasangan AC double blower bisa menjadi opsi yang akan Sahabat lakukan. Pasalnya, mobil pada umumnya hanya dilengkapi dengan single blower.

Meski keberadaan double blower memberikan kenyamanan untuk pengemudi. Rupanya, ada beberapa faktor yang akan muncul saat kamu menyematkan ini di mobil kamu.

Penambahan blower ini akan memicu beberapa faktor, salah satunya kerja mesin yang meningkat. Lantas, apa saja kekurangan pemasangan AC mobil double blower? Simak ulasannya di bawah, ya!

Kekurangan AC double blower

Pada dasarnya, setiap mobil memiliki standar jumlah AC. Oleh karena itu, meskipun ada keuntungannya memasang AC double blower, ada juga kekurangan yang tak bisa kamu hindari. Berikut ini kekurangannya.

1. Penggunaan bahan bakar jadi boros

Alasan pertama tidak dianjurkannya memasang AC double blower adalah karena akan mengakibatkan boros bahan bakar. Hal ini disebabkan karena ketika AC tersebut menyala, kerja mesin menjadi lebih berat dan membutuhkan bahan bakar lebih banyak. Apalagi kalo kamu nyalakan AC tersebut untuk perjalanan yang sangat panjang, penggunaan bahan bakara bisa meningkat hingga 2 kali lipat.


2. Performa mobil akan berkurang

Dengan adanya AC tambahan pada mobil yang hanya memiliki single blower dari pabrik, tentu akan membuat tarikan mobil menjadi berkurang hingga akhirnya mempengaruhi performa. Mobil berpotensi kesulitan melewati jalan menanjak, hingga rpm menurun. Tidak hanya itu, performa yang menurun dapat menyebabkan mobil lebih sensitif dan tidak tahan ketika berhadapan dengan kondisi cuaca apapun.

3. Beban mesin mobil bertambah

Dengan adanya tambahan AC pada mobil, beban yang ditanggung mesin menjadi bertambah berat. Hal ini tentu akan memengaruhi mobil terutama bagian performa dan penggunaan bahan bakar. Dengan satu AC saja sudah sangat berpengaruh pada kondisi mobil, apalagi memasang dua.


4. Memerlukan perawatan ekstra

Setiap komponen mobil perlu dirawat dan dijaga dengan baik. Ketika kamu menambahkan AC tambahan pada mobil agar menjadi double blower, tentu kamu perlu usaha berlebih untuk merawat AC tersebut agar tidak rusak dan mempengaruhi mesin lain.


5. Biaya yang dikeluarkan jadi lebih banyak

Berhubungan dengan perawatan berlebih, tentu merawat mobil itu perlu biaya. Dengan adanya AC tambahan, artinya kamu juga harus siap dengan tambahan biaya untuk merawat komponen tersebut agar kondisinya tetap prima, dan mobil bisa digunakan dengan kondisi optimal.

Tips merawat AC double blower

AC mobil double blower biasanya jarang menunjukkan masalah berarti. Jika sampai ada kerusakan, bisa jadi ada kerusakan pada motor dari AC dan usia blower yang sudah uzur. 

Jika masalah double blower muncul karena evaporator yang bocor sebaiknya kamu melakukan perbaikan motor blower dan evaporator ke bengkel atau bisa mempercayainya ke Garasi.id. Lewat Garasi.id Sahabat bisa membeli voucher perawatan ataupun jasa dan servis untuk mobil kesayangan. Dan pas banget nih Sahabat, di Garasi.id lagi ada promo AC Seger 99 ribu dari Rotary Bintaro AC

Ditulis oleh RIZKY YUNIHARTO
Terakhir diupdate: 27 Okt 2022 | 11:00 WIB
Bagikan

Kata kunci pencarian

garasiidmobilacblower
Logo Garasi.id
Copyright © 2024 PT. Digital Otomotif Indonesia.
All Rights Reserved
Member Of 
Blibli
 Family