Ban dan velg mobil
Promo Ban dan Velg

Beli Mobil bekas, Cek Ada Ban Cadangan Tidak!

07 Jun 2020 | 12:00 WIB

Cek kondisi mesin sudah, cek kondisi bodi sudah, tapi masih ada satu lagi yang perlu di cek jika ingin memilih mobil bekas Sahabat Garasi. Yaitu ada tidak ban cadangan di pilihan mobil bekas Sahabat Garasi. Kalau ada, itu jadi poin plus untuk pilihan mobil bekas Sahabat Garasi.

Selain mendapatkan ban beserta peleknya, ban mobil cadangan ini jelas akan sangat membantu Sahabat Garasi jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan. Karena seperti diketahui bersama, kondisi lalu lintas dan jalanan di Indonesia yang kurang bersahabat mengharuskan kita selalu membawa ban cadangan.

Beli Mobil bekas, Cek Ada Ban Cadangan Tidak!

Terlebih saat setelah memilih mobil bekas, dan langsung memutuskan untuk melakukan perjalanan jauh. Sudah pasti kesiapan mobil dan ban cadangan itu sangat dibutuhkan. Kamu juga bisa baca Cek Ban Itu Tidak Cukup di Tendang

Lalu jika ban mobil cadangan ada pada pilihan mobil bekas pilihan kita, apa lagi yang perlu diperhatikan ya? Pastinya harus waspada dan selalu berkendara dengan baik dan benar. Karena jangan pernah merasa aman saat berkendara, dengan membawa ban cadangan.

Soalnya, biasanya ukuran ban cadangan pada kendaraan itu lebih kecil, daripada ban yang dipakai. Hal ini diperuntukkan untuk space saver, dan tidak bisa dipakai semau kita, karena ban cadangan ini memiliki maksimum km penggunaannya. Dan disarankan saat bertemu bengkel atau toko ban terdekat melakukan perbaikan atau mengganti ban.

Kenapa Ban Cadangan Penting?

Sesuai dengan Undang-Undang Lalu Lintas Angkutan Jalan Nomor 22 Tahun 2009 Pasal 57 dan Peraturan Pemerintah Nomor 55 Tahun 2012 Pasal 6 dan Pasal 43, kendaraan bermotor yang dioperasikan di jalan wajib dilengkapi perlengkapan kendaraan bermotor, termasuk ban cadangan. Namun nyatanya, ban cadangan yang dibuat banyak memiliki ukuran lebih kecil pada bagian tapak ban.

Hal ini terkait dengan ketentuan Peraturan Pemerintah Nomor 55 Tahun 2012 tentang Kendaraan pasal 47, dimana ban cadangan harus memiliki ukuran sama dengan ban yang terpasang pada kendaraan, namun ban cadangan juga dapat memiliki lebar tapak berbeda, tetapi memiliki diameter keseluruhan sama.

Lalu Kenapa Ukuran Ban Cadangan Lebih Kecil?

Menurut Rudy Novianto Defensive Driving Trainer Sentul Driving Center, ban mobil cadangan memang sengaja dibuat lebih kecil pada bagian tapak, namun memiliki ketinggian yang sama.

"Nah yang perlu kita luruskan, ban cadangan bukan untuk (digunakan) ban sehari-hari. Jadi dimaksudkan jika terjadi masalah pada satu ban, maka ban diganti dan ini cukup dipakai untuk sampai ke tempat servis ban supaya ganti dengan normalnya," jelas Rudy, melansir dari laman Liputan6.

Sebaliknya, kata Rudy, pabrikan otomotif menganggap ban cadangan sudah didesain cukup. Bahkan telah lebih dahulu memperhitungkan baik dan buruknya.

"Jadi jangan khawatir. Bicara aspek rasio, ban yang sama tingginya tidak membuat timpang atau offset. Kalau pakai ban lebih kecil di depan, bagaimana? Harus disesuaikan juga cara mengemudinya," ungkapnya.

"Katakanlah, mobil ini akan memiliki performa yang tidak sama jadi akan ada yang berkurang. Namun ban itu cukup aman sampai dipakai untuk ke tempat servis terdekat," sambungnya.

Bagaimana dengan tekanan anginnya? Menurut Rudy, tekanan angin yang digunakan sama seperti tertera di ambang pintu atau pada spesifik dinding ban.

Namun usahakan selalu berkendara dengan mengutamakan safety driving. Agar ban cadangan tidak perlu digunakan, dan terus melakukan pemeriksaan ban sebelum berkendara.

Beli Mobil bekas, Cek Ada Ban Cadangan Tidak!

Selain ban cadangan, saat membeli mobil bekas Sahabat juga perlu banget nih melihat kondisi ban dan velg yang terpasang. Apakah kembang pada ban masih bagus, dan velg mobil juga dalam kondisi yang sempurna. Bila dirasa ban mulai gundul, dan velg terasa kurang presisi, Sahabat bisa nih cek Promo Ban dan Velg dari TKB Group Indonesia di Garasi.id. 

Pembelian ban dan velg TKB Group melalui layanan Jasa dan Service Garasi.id, Sahabat bisa mendapatkan Diskon Ban up to 50%, Diskon Velg up to 50% dan benefit berupa : 

  • GRATIS Pasang di toko
  • GRATIS Tambal Ban
  • GRATIS Nitrogen
  • GRATIS Balancing

Sahabat juga mendapatkan member card dari TKB group yang berguna untuk free maintenance seperti balancing 2x setahun, isi nitrogen, serta tambal ban sepuasnya.

Wow, menarik bukan Sahabat? jadi kalau mobil bekasmu butuh ganti ban dan velg baru, kamu bisa banget nih cek Promo TKB Group lewat Garasi.id.

Foto : Garasi.id

Ditulis oleh RIZKY YUNIHARTO
Terakhir diupdate: 07 Jun 2020 | 12:00 WIB
Bagikan

Kata kunci pencarian

bancadanganbancadangantipsbelimobilbekasmobilbekasmurahjualmobilmurahjualbelimobilonlinejualbelionlinemobilonlinegarasiidotomotif
Logo Garasi.id
Copyright © 2025 PT. Digital Otomotif Indonesia.
All Rights Reserved
Member Of 
Blibli
 Family