Garasi.id
Cek kaki-kaki mobil

Perawatan Mobil Jangan Hanya Sektor Mesin, Tapi Juga Kaki-kaki

01 Agt 2020 | 12:00 WIB

Merawat mobil itu tidak hanya seputar mesin, area lain juga penting mendapatkan perhatian khusus untuk perawatan. Salah satunya seperti kaki-kaki, yang erat dengan keselamatan dan kenyamanan saat berkendara.

Biasanya, perawatan kaki-kaki terbagi dalam dua metode, yakni spooring dan balancing. Keduanya memiliki pengertian dan proses pengerjaan yang berbeda, sebagai tahap awal kita fokus pada balancing. 

Perawatan Mobil Jangan Hanya Sektor Mesin, Tapi Juga Kaki-kaki

Menurut Kepala Bengkel Auto2000 Cikarang Indah Yuliana, balancing dilakukan untuk menjaga keseimbangan pada roda mobil, mulai dari titik atas-bawah atau kiri-kanan, agar kestabilan mobil tetap terjaga, baik saat kecepatan tinggi atau ketika bermanuver.

"Balancing dilakukan saat mobil dirasa sudah mulai tak stabil saat dikendarai. Biasanya mobil akan terasa melayang pada kecepatan tertentu, dan kemudi sedikit berat dikendalikan ketika berjalan pelan," ucap Indah seperti melansir dari laman Kompas.com, beberapa waktu lalu. 

Indah mengatakan sebenarnya balancing masuk dalam perawatan berkala yang harus dilakukan pemilik mobil. Namun sayangnya hal ini kerap dilupakan oleh pemilik mobil karena terfokus pada sektor perawatan mesin.

Sementara bila terlalu lama membiarkan roda yang tak lagi seimbang, bisa menyebabkan banyak kerugian. Mulai dari kenyamanan berkendara yang berkurang, sampai kerusakan pada beberapa komponen juga kerusakan yang tak merata pada permukaan ban. 

Untuk mengetahui gejala kaki-kaki yang sudah waktunya di balancing, sebenarnya tidak terlalu sulit. Karena kaki-kaki langsung terkoneksi dengan pengendalian, maka sangat mudah bagi pengemudi merasakan bila ada kejanggalan pada mobil ketika dikendarai. 

Nah Sahabat, mulai diingat ya kalau perawatan kaki-kaki pada kendaraan juga sangat penting. Untuk Sahabat yang terpikir akan melakukan perawatan pada kaki-kaki kendaraan seperti spooring balancing, Sahabat bisa membeli paket perawatan ban di Jasa dan Servis Garasi.id. Selain Perawatan Ban, Sahabat juga bisa melakukan perawatan kendaraan yang lainya dengan harga spesial dan juga layanan Home Service. 

Perawatan Mobil Jangan Hanya Sektor Mesin, Tapi Juga Kaki-kaki

Garasi.id Home Service, Siap Berikan Pelayanan Saat #DiRumahAja

Merebaknya Coronavirus (Covid-19) yang sangat cepat membuat aktivitas dan rutinitas kita semua terganggu. Sebagai langkah pencegahan, Pemerintah telah menghimbau masyarakat untuk melakukan aktivitas di tempat tinggalnya masing-masing, selalu menjaga kebersihan dan melakukan social distance. Hal tersebut bertujuan untuk memotong rantai penyebaran Covid-19 agar tidak semakin meluas. Walaupun begitu, untuk tetap bisa memberikan pelayanan terbaik dan memberikan rasa aman serta nyaman selama #DiRumahAja Garasi.id mempunyai solusi berupa layanan Home Service.

Nah untuk tau apa saja layanan Home Service yang ada di Garasi.id, Sahabat bisa langsung cek Garasi.id Home Service atau Sahabat bisa menghubungi Officer Garasi.id atau Chat WA langsung di +62-817-0250-888 atau email di [email protected].

Foto : Garasi.id

Ditulis oleh RIZKY YUNIHARTO
Terakhir diupdate: 01 Agt 2020 | 12:00 WIB
Bagikan

Kata kunci pencarian

tipsdantrickperawatanmobilhomeservicegarasiidotomotif
Logo Garasi.id
Copyright © 2024 PT. Digital Otomotif Indonesia.
All Rights Reserved
Member Of 
Blibli
 Family