Aksi demonstrasi
Mobil aparat

5 Mobil Aparat Kepolisian yang Dirusak Para Demonstran

13 Okt 2020 | 07:12 WIB

Beberapa waktu yang lalu, aksi demonstrasi terjadi di beberapa kota besar di Indonesia. Aksi tersebut bertujuan untuk menolak pengesahan omnibus law Undang-Undang Cipta Kerja. Sangat disayangkan, demonstrasi yang diwarnai pengrusakan dan pembakaran tersebut menyebabkan kerugian untuk beberapa pihak seperti mobil milik aparat. Nah, apa saja sih mobil yang menjadi korban akibat demonstrasi tersebut? Yuk simak di bawah ini.

Mazda 6 2012

Aksi demo omnibus law yang terjadi di depan kantor Gubernur Surabaya diwarnai dengan perusakan mobil polisi model Mazda 6. Mobil Mazda 6 sendiri  merupakan salah satu model sedan yang telah lama hadir di Indonesia. Sedan ini pertama kali diluncurkan untuk publik di Indonesia pada tahun 2007 silam dan merupakan Mazda 6 generasi kedua.

5 Mobil Aparat Kepolisian yang Dirusak Para Demonstran

Sejak pertama kali hadir di Indonesia, rupanya Mazda 6 dipilih untuk menjadi mobil patroli dan pengawalan (Patwal) maupun mobil dinas Jenderal bintang 1 dan bintang 2 pihak kepolisian. Mobil sedan ini dibekali dengan mesin berkapasitas 2.488 cc. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimum hingga 187 tk pada putaran 6.000 rpm dan torsi maksimum hingga 252 Nm pada 4.000 rpm.

Honda CR-V

5 Mobil Aparat Kepolisian yang Dirusak Para Demonstran

Aksi anarkis pendemo juga terjadi di kota Malang yang membuat mobil Honda CR-V terbakar hangus. Para demonstran menggulingkan dan membakar mobil Honda CRV yang sedang terparkir di pinggir jalan. Diketahui Honda CR-V tersebut adalah Honda CR-V generasi 3  yang di rilis pada tahun 2007. Honda CRV Gen 3 ini memiliki mesin generasi terakhir dari keluarga mesin K Honda 2.4L. Untuk tahun produksinya sendiri Honda CRV Gen 3 diproduksi pada tahun 2007 – 2012.

Daihatsu Gran Max

Beralih ke kota Pekalongan, sebuah minibus asal Jepang yang terkenal dengan slogan ‘Masih Muat Euy’ dirusak oleh para demonstran di gedung DPRD Pekalongan. Sesuai dengan namanya Gran Max, mobil ini memiliki kelebihan dalam daya tampung dan daya angkut. Bahkan Gran Max diklaim kendaraan dengan kapasitas terbesar di kelasnya. 

5 Mobil Aparat Kepolisian yang Dirusak Para Demonstran

Untuk jenis pick up dapat mengangkut beban hingga 1,1 ton, sedangkan minibus dapat memuat 9 hingga 11 orang (termasuk supir). Untuk mendukung kekuatannya, Gran Max menggunakan chassis lebih tebal. Gran Max hadir dengan 2 pilihan mesin yang juga digunakan pada model Xenia dan Terios, yaitu Mesin DOHC 1.300 cc yang digunakan pada model Xenia dan DOHC 1.500 cc VVTi juga digunakan pada Terios.

Mitsubishi Kuda

Unjuk rasa penolakan pengesahan omnibus Law UU Cipta Kerja terjadi di Bandung. Aksi para buruh dan mahasiswa di sekitar kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat pun berakhir ricuh. Kali ini yang menjadi korban adalah mobil Mitsubishi Kuda yang menjadi kendaraan COVID Hunter di taman Cikapayang Dago. 

5 Mobil Aparat Kepolisian yang Dirusak Para Demonstran

Mitsubishi Kuda merupakan produk mobil hasil dari kolaborasi antara Mitsubishi Motors dan China Motor Corporation yang mana untuk target pasarnya yaitu untuk kawasan Asia. Di Indonesia sendiri Mitsubishi Kuda dibekali mesin bensin 1.6 liter yang masih menggunakan karburator. Mesin yang dapat menyemburkan tenaga sebesar 114 HP pada 5.500 RPM membuat mobil ini memiliki torsi yang mencengangkan untuk sebuah mobil MPV pada saat itu.

Nissan X-Trail

5 Mobil Aparat Kepolisian yang Dirusak Para Demonstran

Di Medan, sebuah unit NIssan X-Trail generasi pertama menjadi bulan-bulanan para demonstran yang menyebabkan mobil tersebut hangus terbakar. Nissan X-Trail ini di luncurkan dan di pasarkan di indonesia ada dua versi yakni dengan kapasitas 2000 cc dengan kapasitas tenaga maksimal mencapai 140ps dengan ketinggian RPM di angka 4000 RPM. Dan Nissan X-Trail yang kedua ini mempunyai kapasitas 2.500L dengan kapasitas tenaga maksimum mencapai 180Ps dengan ketinggian RPM di angka 6000 RPM.

Promo Beli Mobil DP Ringan di Garasi.id

Itulah beberapa mobil aparat kepolisian yang menjadi korban dari aksi demonstrasi beberapa waktu yang lalu. Sangat disayangkan mobil-mobil yang mengalami kerusakan tersebut memiliki harga yang cukup tinggi di pasaran saat ini. Seperti halnya mobil Mazda 6 yang memiliki harga pasaran mobil bekasnya sekitar 250 jutaan. 

5 Mobil Aparat Kepolisian yang Dirusak Para Demonstran

Nah buat Sahabat Garasi.id yang ingin memiliki mobil-mobil tersebut, kamu bisa mendapatkannya di Garasi.id. Tentu bukan mobil yang sudah rusak lho, karena di Garasi.id mobilnya berkualitas. Apalagi dengan adanya Mobil Pilihan Garasi kamu bisa mendapatkan mobil pre-owned yang memiliki kilometer rendah, usia mobil muda dan tentunya sudah melalui inspeksi secara menyeluruh.

5 Mobil Aparat Kepolisian yang Dirusak Para Demonstran

Tidak hanya mobilnya saja yang berkualitas, kamu juga bisa mendapatkan kemudahan di setiap transaksi pembelian mobil di Garasi.id. Mulai dari DP ringan 25%, kemudahan dalam pengajuan kredit melalui Kredit Kilat dan tentunya benefit lainnya seperti proteksi rumah, proteksi diri hingga Voucher Fogging. Itu semua bisa Sahabat dapatkan setiap pembelian Mobil Pilihan dengan Kredit Kilat pada periode waktu 1 Oktober 2020 - 15 November 2020. Jadi tunggu apa lagi, yuk cek mobilnya sekarang.

Foto: Garasi.id

Ditulis oleh RIZKY YUNIHARTO
Terakhir diupdate: 23 Okt 2020 | 12:26 WIB
Bagikan

Kata kunci pencarian

mobilmobilpolisimobildibakardemomobilpolisidibakar
Logo Garasi.id
Copyright © 2024 PT. Digital Otomotif Indonesia.
All Rights Reserved
Member Of 
Blibli
 Family