Stereotipe untuk orangtua pengendara mobil dianggap sangat membosankan. Hal itu lantaran mereka kerap mengemudi dengan gaya sangat lambat.
Namun, berbeda dengan seorang kakek berusia 75 tahun asal Inggris. Dia ternyata cukup menggilai kecepatan. Hal itu pula yang membuatnya memutuskan memodifikasi mesin Volkswagen Golf R yang kini telah dibenamkan kekuatan berdaya 600 Tenaga Kuda (Tk). Demikian dilansir Carscoops, beberapa waktu lalu.
Tidak disebutkan nama si kakek tersebut. Namun yang pasti, dia telah menukar BMW M135i-nya hanya karena terobsesi untuk mendapatkan VW Golf R bermesin empat silinder dan berkapasitas 2.0 liter.
Baca Juga : VW Golf Jadul Bisa Kencang, "Kalahkan" Rekor Hypercar Bugatti Chiron
Meski awalnya sang kakek dianggap salah menukar dan melakukan downgrade, ternyata ide dia kini disebut sangat gila.
Sejumlah jeroan mesin mobil buatan Jerman itu di-upgrade, mulai dari RacingLine airbox, intercooler, fuel pump, hingga menggunakan knalpot Milltek.
Bahkan kabarnya kini, VW Golf versi tertinggi itu sudah memiliki daya dan kecepatan lebih besar dari mobil yang dijual.
Wah, bagaimana rasanya yah Sahabat? tidak perlu dibayangkan. Namun yang pasti ini akan lebih berbeda.
VW Golf R sendiri sempat mengalami ubahan di akhir tahun lalu, mulai dari eksterior, interiornya dan mesin lebih bertenaga dibanding pendahulunya.
Varian tertinggi dari keluarga VW Golf ini mengandalkan mesin 2.0 liter turbo yang mampu menghembuskan tenaga hingga 310 Tk dengan torsi 400 Nm atau naik 10 Tk dan 20 Nm dari pendahulunya.
Peningkatan tenaga ini terbilang signifikan. Mesin baru yang dikawinkan dengan transmisi otomatis tujuh percepatan dual-clutch berpenggerak 4Motion all wheel drive (AWD) ini bisa membuat Golf R berlari dari posisi diam hingga 100 km/jam dalam 3,10 detik.
Meski tenaganya kini lebih besar, di atas kertas masih kalah dengan dua kompetitornya, yakni Honda Civic Type R dan Ford Focus RS. Selisihnya bisa mencapai 40 Tk.
Disebutkan, kedua rival VW Golf R hanya tersedia dalam pilihan transmisi manual. Akselerasi 0-100 km/jam, Golf R ternyata lebih cepat dari Focus RS yang membutuhkan waktu 4,7 detik.
Nah buat Sahabat yang terobsesi juga seperti si kakek, Sahabat bisa cari mobil VW Golf di Garasi.id.
Foto : Garasi.id