Sistem transmisi mobil otomatis
Sistem transmisi mobil otomatis

Mengenal Sistem Transmisi Mobil Otomatis dan Fiturnya

01 Jun 2020 | 11:01 WIB

Seiring dengan berjalannya teknologi di bidang otomotif para pengguna justru ‘dimanjakan’ dengan berbagai fitur yang ada di kendaraanya. Dahulu transmisi mobil otomatis (matic) sangat jarang diproduksi oleh produsen mobil, sangat berbeda dengan saat ini dimana hampir seluruh mobil yang diproduksi dan diperjualbelikan menggunakan transmisi mobil otomatis. 

Untuk Sahabat yang memakai mobil matic tentu sudah tidak asing dengan fitur yang tersedia di transmisi mobil otomatis. Bahkan mungkin sebagian dari kamu mengendarai mobil ini untuk menunjang aktivitas keseharian. Sebagian orang lebih senang menggunakan mobil dengan transmisi mobil otomatis karena penggunaannya dirasa lebih mudah dibandingkan mobil yang memakai transmisi mobil manual.

Mengenal Sistem Transmisi Mobil Otomatis dan Fiturnya

Hal ini tentu saja bukanlah sesuatu yang mengherankan sebab salah satu keuntungan utama yang ditawarkan oleh transmisi otomatis memang kemudahan dalam pengoperasian kendaraan karena jenis transmisi ini tidak memiliki pedal kopling.

Selain pengoperasian yang lebih mudah, transmisi mobil otomatis ini juga memiliki perpindahan yang kecepatan yang lebih lembut dari transmisi manual sehingga ketika digunakan mobil yang memiliki jenis transmisi ini memang terasa lebih nyaman. Sahabat tidak akan merasakan hentakan-hentakan pada saat perpindahan kecepatan seperti layaknya mobil transmisi manual sehingga mobil hanya terasa berjalan dengan mulus.

Meski sudah sering menggunakan mobil transmisi otomatis dalam keseharian, namun sepertinya masih banyak yang belum tahu ada fitur apa saja dan apa arti dari tulisan-tulisan yang ada pada tuas transmisi mobil otomatis. Oleh karena itu, mari simak penjelasan mengenai apa arti dari tulisan pada tuas transmisi mobil otomatis dan ada fitur apa saja yang perlu Sahabat ketahui.

Arti huruf pada tuas transmisi mobil otomatis

Mobil dengan transmisi otomatis dikendalikan dengan hanya menggerakkan tuas percepatan, ke posisi tertentu. Umumnya, posisi tuas disusun berdasarkan format P-R-N-D-3-2-L. Kemudian juga, mesin mobil matik hanya bisa dihidupkan ketika tuas pada posisi P (parkir) ataupun N (netral) saja.

Mengenal Sistem Transmisi Mobil Otomatis dan Fiturnya

Biasanya, di tuas transmisi mobil otomatis terdapat beberapa huruf dan angka seperti P, R, N, D, 3, 2, dan L bukan?  Apa sih artinya huruf-huruf tersebut? Biar Sahabat paham, berikut arti dari huruf yang tersedia di tuas transmisi mobil otomatis seperti dilansir dari Auto2000.

  • P atau Parkir
  • R atau Reverse
  • N atau Netral
  • D atau Drive
  • 2/S atau Second
  • 1/L 

Dengan mengetahui makna dari huruf yang ada pada tuas transmisi mobil otomatis, Sahabat kini sudah memahami apakah yang membedakan dari setiap hurufnya bukan? Selain itu, Sahabat juga sudah memiliki gambaran singkat tentang bagaimana kinerja dari transmisi mobil otomatis. Tetapi, apakah yang membedakan fungsi dari setiap huruf pada tuas transmisi mobil otomatis tersebut?

Fungsi huruf dan angka transmisi mobil otomatis

Walaupun pengaplikasian transmisi mobil otomatis hanya tinggal memposisikan tuas di huruf D mobil langsung bisa berjalan, lalu apa fungsi dari huruf lain yang tertera di tuas transmisi mobil otomatis tersebut? Biar kamu lebih paham, berikut penjelasan fungsi dari huruf yang tertera pada tuas transmisi otomatis tersebut.

Mengenal Sistem Transmisi Mobil Otomatis dan Fiturnya

  • Huruf P pada tuas transmisi mobil otomatis maksudnya adalah Parking atau parkir. Biasanya, P digunakan untuk mobil yang diparkir sehingga transmisi mobil dalam posisi terkunci dan mobil tidak bisa digerakkan.
  • Huruf R pada tuas transmisi mobil otomatis artinya Reverse alias gigi mundur. N adalah Neutral atau netral sehingga mesin dan transmisi tidak terhubung.
  • Huruf D pada tuas transmisi mobil otomatis adalah singkatan dari Drive atau jalan. Biasanya, mobil matic melaju dengan posisi transmisi D untuk berkendara maju. Dengan transmisi D, perpindahan gigi dari 1 sampai gigi tertinggi diatur secara otomatis. Pengendara hanya tinggal menginjak gas dan rem saja.
  • Tidak cuma itu, ada juga angka 3 di tuas transmisi mobil otomatis. Fungsinya sebenarnya sama seperti D yaitu untuk maju, tapi posisi gigi tertingginya dibatasi sampai gigi 3.
  • Angka dua dan L atau 1 juga sama dengan 3. Angka 2 menahan gigi tertinggi di gigi 2, dan L menahan gigi tertinggi di gigi 1. 
  • Angka 1 dan 2 pada transmisi mobil otomatis biasa dipakai saat engine brake di jalan menurun tajam atau panjang, serta bila berhadapan dengan tanjakan curam. Sebab, jika hanya menggunakan D, terkadang mobil terasa berat ketika menanjak.

Nah itulah arti dan fungsi dari huruf atau angka yang terdapat di tuas transmisi mobil otomatis yang sangat wajib kamu ketahui Sahabat. Sistem transmisi mobil merupakan salah satu komponen penting di dalam sebuah kendaraan, pasalnya komponen tersebut lah yang membuat mobil bisa berjalan dan mengantarmu kemanapun yang kamu inginkan.

Ketika kamu membeli mobil bekas dengan transmisi otomatis, mungkin kamu akan menemukan sebuah tombol kecil di bagian tuas transmisi mobil otomatis. Kamu mungkin akan bertanya, apakah fungsi dari tombol kecil tersebut, apakah untuk mengunci tuas transmisi, atau digunakan untuk parkir paralel

Fitur overdrive

Tombol kecil yang ada di tuas transmisi mobil otomatis tersebut merupakan tombol overdrive (OD). Apa itu overdrive? Overdrive adalah tombol pada tuas transmisi mobil otomatis yang berfungsi untuk menaikkan atau menurunkan posisi gigi secara otomatis agar meningkatkan atau menurunkan putaran mesin. Fitur overdrive bisa dimatikan dan dinyalakan sesuai dengan kebutuhan saat kamu berkendara.

Mengenal Sistem Transmisi Mobil Otomatis dan Fiturnya

Cara menggunakan fitur overdrive

Cara mengaktifkan atau menonaktifkan fitur overdrive pada transmisi mobil otomatis, Sahabat hanya tinggal menekan tombolnya saja di bagian tuas transmisi. Dengan mengaktifkan fitur overdrive, mobil akan melaju dengan menggunakan gigi tertinggi. Ketika melaju dengan kecepatan konstan di jalan bebas hambatan, sebaiknya aktifkan tombol overdrive. Dengan cara ini pula penggunaan bahan bakar menjadi lebih efisien saat melaju konstan.

Akan tetapi, jangan menggunakan fitur ini saat kamu sedang melaju di jalanan pegunungan, perkotaan maupun tanjakan. Karena, fitur overdrive pada tuas transmisi mobil otomatis dibuat untuk membuat kinerja mesin ringan di kecepatan tinggi, jika fitur tersebut digunakan di kecepatan rendah atau menanjak akan mengurangi kecepatan akselerasi.

Tombol shift lock

Fungsi dari tombol shift lock yang terdapat pada sistem transmisi mobil otomatis adalah untuk membuat posisi transmisi pada kendaraan yang sebelumnya dari P bisa dipindahkan ke N (Netral). Dengan adanya fitur tersebut dapat memberikan kemudahan bagi pemilik dalam memarkirkan kendaraan kesayangan dalam posisi parallel.

Mengenal Sistem Transmisi Mobil Otomatis dan Fiturnya

Sahabat pernah tidak ketika sedang pergi ke sebuah pusat perbelanjaan atau mall dan mengharuskan kamu untuk memarkirkan mobil secara paralel. Nah tombol shift lock berfungsi untuk memudahkan juru parkir mendorong mobil, ketika kamu diharuskan memarkirkan mobil secara paralel.

Jangan Tarik Tuas Rem Parkir!

Satu hal yang harus diingat saat ingin mengaktifkan tombol ini adalah setelah mengaktifkan fungsi shift lock jangan sampai menarik tuas rem parkir. Karena tentu saja akan menjadi sia-sia, dan roda mobil akan kembali terkunci dan tidak akan bisa didorong untuk digeser-geser.

Selain itu, tanpa shift lock transmisi tidak akan bisa langsung dipindahkan ke posisi N dari P. Tidak hanya itu, jika transmisi langsung dipindahkan ke posisi N ketika parkir, untuk mobil matik, kunci kontaknya akan tidak mau dicabut atau bahkan tidak mau dimatikan mesinnya sebelum transmisi berada pada posisi P.

Mengenal Sistem Transmisi Mobil Otomatis dan Fiturnya

Bagaimana Sahabat, sudah mengerti kan apa saja sih arti dan fungsi huruf atau angka yang terdapat pada tuas transmisi otomatis mobil? Selain itu bagaimana, sudah mengerti tentang fitur overdrive dan shift lock yang ada di tuas transmisi mobil otomatis?

Semoga dengan penjelasan di atas kamu bisa menggunakan mobil kamu dengan baik ya Sahabat. Jangan lupa juga untuk selalu merawat mobil kamu baik interior, interior dan tentunya mesin. Jika bingung melakukan perawatan mobil dimana, Garasi.id siap memberikan solusi atas keraguan yang kamu alami lho. So, tunggu apalagi, buruan kunjungi website resmi Garasi.id.

Foto : Garasi.id

Ditulis oleh RIZKY YUNIHARTO
Terakhir diupdate: 03 Mei 2021 | 16:19 WIB
Bagikan

Kata kunci pencarian

tuastransmisimaticgarasiidsolusipuasseputarotomotiflengkap
Kontak email [email protected]
Nomor WA 081522550888
Logo Garasi.id
Copyright © 2024 PT. Digital Otomotif Indonesia.
All Rights Reserved
Member Of 
Blibli
 Family