Mobil tenaga listrik
Trend mobil listrik

Sejarah dan Perkembangan Mobil Listrik di Dunia yang Perlu Diketahui

18 Jul 2021 | 11:00 WIB

Pemerintah Indonesia nampak sedang semangat sekali untuk buat langkah besar dalam penerapan mobil listrik. Bahkan Menteri Energi Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan dalam suatu Focus Group Discussion (FGD) mengusulkan agar penjualan dan produksi mobil konvensional atau berbahan bakar fosil dihentikan mulai 2040.

Sejarah Perkembangan Mobil Tenaga Listrik di Dunia

Tidak hanya di Indonesia saja, negara-negara di seluruh dunia juga sedang ramai-ramainya isu perpindahan mobil konvensional (berbahan bakar bensin) ke mobil tenaga listrik. Mungkin para pembaca disini sudah mengetahui salah satu produsen mobil bertenaga listrik terkenal di dunia, Tesla.

Sejarah Perkembangan Mobil Tenaga Listrik di Dunia

Ayo, siapa disini yang tahu siapa yang membangun mobil tenaga listrik yang pertama kali di dunia? Jawabannya yang pasti bukan Thomas Alva Edison ya Sahabat. Dirangkum Garasi.id dari beberapa sumber terpercaya, berikut sejarah penemu mobil bertenaga listrik dan perkembangan mobil listrik dari tahun ke tahun.

Sejarah mobil listrik

Model mobil modern pertama yang mengusung mobil tenaga listrik dibuat oleh Karl Benz pada tahun 1885, namun sebenarnya konsep mengenai mobil bertenaga listrik sudah ada puluhan tahun sebelumnya. Di abad ke 18, sudah banyak ilmuwan dan inovator dari Hungaria, Belanda dan Amerika yang mulai berfokus dengan konsep kendaraan bertenaga baterai dan menciptakan beberapa mobil listrik dalam skala yang kecil.

Sejarah Perkembangan Mobil Tenaga Listrik di Dunia

Lalu ada pria Inggris yang bernama Robert Anderson yang mengembangkan sebuah mobil roda tiga yang menggunakan baterai listrik sebagai penggeraknya di tahun 1832. Temuan milik Anderson ini dianggap sebagai mobil tenaga listrik pertama di dunia.

Akhir abad ke 18, mobil listrik buatan William Morrison yang dikenal sebagai ahli kimia sukses memulai debutnya pada tahun 1890. Mobil bertenaga listrik buatannya mampu menampung hingga enam orang penumpang dan melaju dengan kecepatan 22 km/jam.

Sejarah Perkembangan Mobil Tenaga Listrik di Dunia

Beberapa tahun berikutnya, model mobil tenaga listrik sudah mulai bermunculan di kota New York. Bahkan saat itu jumlahnya mencapai hingga 60 taksi listrik. Memasuki abad ke 19, mobil listrik berada pada masa jayanya walaupun di era itu kuda masih menjadi transportasi utama.

Namun seiring dengan tumbuhnya perekonomian Amerika, orang-orang sudah mulai beralih menggunakan kendaraan misalnya motor ataupun mobil yang pada saat itu baru ditemukan oleh Henry Ford.

Sejarah Perkembangan Mobil Tenaga Listrik di Dunia

Pada tahun 1898, Ferdinand Porsche mulai menciptakan mobil tenaga listrik dengan model yang bernama P1. Di waktu yang sama juga, ia berhasil menciptakan mobil hybrid pertama di dunia yang menggunakan listrik dan bensin sebagai sumber tenaga utamanya. 

Pasang surut era mobil tenaga listrik

Nah, Thomas Alva Edison sebagai salah satu penemu terkenal di tahun 1898 percaya bahwa mobil tenaga listrik kelak akan menjadi sebuah kendaraan di masa depan. Oleh karena itu, beliau mulai menciptakan baterai yang dapat bertahan lama untuk digunakan di mobil komersial. Ia juga bekerjasama dengan Henry Ford untuk mengembangkan mobil listrik dengan harga murah pada tahun 1914. 

Sejarah Perkembangan Mobil Tenaga Listrik di Dunia

Namun, mobil yang dinamai model T buatan Henry Ford kurang dilirik oleh pasar. Mobil model T yang dibuat oleh Henry Ford pada saat itu masih menggunakan bensin sebagai bahan bakar utama.Pada tahun 1912, harga mobil berbahan bakar bensin dibanderol sebesar 650 dollar sementara mobil tenaga listrik di jual sekitar 1.750 dollar.

Karena harga yang terbilang murah, mobil berbahan bakar bensin semakin diminati masyarakat dan kebetulan di tahun yang sama Charles Kettering memperkenalkan sistem starter listrik pada kendaraan berbahan bakar bensin.

Sejarah Perkembangan Mobil Tenaga Listrik di Dunia

Pesatnya peningkatan mobil yang berbahan bensin serta pembangunan jalan raya yang menghubungkan berbagai negara bagian di Amerika dan ditemukannya minyak mentah di Texas membuat mobil tenaga listrik akhirnya harus berhenti dikembangkan pada tahun 1935.

Absen selama kurang lebih 4 dekade, mobil tenaga listrik mulai dilirik kembali oleh beberapa produsen. Salah satu produsen yang pada saat itu mengembangkan mobil bertenaga listrik adalah General Motors dimana prototipe mobil listrik pertama mereka dipamerkan di sebuah acara Simposium Lingkungan.

Sejarah Perkembangan Mobil Tenaga Listrik di Dunia

Seakan tidak mau kalah, American Motor Company kemudian memproduksi mobil jip listrik yang digunakan oleh kantor pos di Amerika Serikat pada tahun 1975. Nasa sendiri mulai mengembangkan kendaraan listrik yang mereka gunakan untuk melaju di bulan pada tahun 1971. 

Titik cerah era mobil tenaga listrik

Tepatnya di tahun 1988, General Motors yang dipimpin oleh Roger Smith mulai membangun mobil tenaga listrik. Bekerjasama dengan AeroVironment California, mereka berhasil membuat mobil listrik bernama EV1 yang produksinya baru dimulai pada tahun 1996 hingga 1999.

Sejarah Perkembangan Mobil Tenaga Listrik di Dunia

Melihat perkembangan teknologi mobil tenaga listrik di Benua Eropa, produsen mobil asal Jepang yaitu Toyota memperkenalkan mobil hybrid pertama mereka, Toyota Prius. Mobil yang diproduksi massal tersebut berhasil terjual hingga 18.000 unit kendaraan dan masih digunakan sebagai mobil operasional beberapa perusahaan taxi di beberapa negara hingga saat ini.

Sejarah Perkembangan Mobil Tenaga Listrik di Dunia

Lahirnya Tesla, mobil tenaga listrik yang canggih

Di tahun 2003, General Motor membuat pernyataan bahwa mereka tidak lagi memproduksi mobil listrik EV1. Namun, beberapa tahun kemudian, Tesla Motor dibawah kepemimpinan Elon Musk memperkenalkan mobil tenaga listrik dengan anam Tesla Roadster pada pameran International Auto Show pada bulan November di San Fransisco. 

Sejarah Perkembangan Mobil Tenaga Listrik di Dunia

Semenjak model mobil sport bertenaga listrik yang diperkenalkan oleh Tesla banyak negara-negara di dunia yang mulai mendukung penggunaan mobil tenaga listrik yang ramah lingkungan untuk mengurangi ketergantungan pada bahan bakar fosil. Contoh, negara Israel yang mulai menyediakan tempat pengisian isi ulang listrik untuk mobil bertenaga listrik di jalanan kota Tel Aviv menyusul Amerika Serikat. 

Sejarah Perkembangan Mobil Tenaga Listrik di Dunia

Mobil tenaga listrik kemudian mulai mengalami perkembangan pesat menyusul pesatnya peningkatan teknologi dan dukungan pemerintah negara-negara di dunia akan mobil yang ramah lingkungan.

Mobil listrik di Indonesia

Di Indonesia sendiri, pengembangan mobil tenaga listrik sudah dimulai sejak tahun 2012 sejak zaman pemerintahan SBY. Saat itu diprakarsai oleh Dahlan Iskan selaku Menteri BUMN. Dahlan Iskan kemudian meminta kepada Ricky Elson, seorang anak muda Indonesia yang ahli dibidang motor listrik untuk mengembangkan mobil listrik buatan Indonesia.

Sejarah Perkembangan Mobil Tenaga Listrik di Dunia

Hasil kerjanya menghasilkan mobil tenaga listrik bernama Selo yang dipamerkan saat KTT APEC di Bali pada tahun 2013. Selain Selo juga berhasil dibuat mobil Tucuxi. Kerja keras Ricky Elson membuat ia dianggap sebagai pelopor mobil listrik nasional.

Namun sayangnya, tidak lama setelah itu pengembangan mobil tenaga listrik di Indonesia mengalami masalah dan terhenti karena dituduh merugikan negara selain itu mobil listrik dianggap tidak lolos uji emisi. Namun pada masa pemerintahan Jokowi, pengembangan mobil listrik mulai digalakkan lagi.

Sejarah dan Perkembangan Mobil Listrik di Dunia yang Perlu Diketahui


Nah itulah perkembangan sejarah mobil listrik di dunia hingga saat ini. Selain mobil listrik, ada juga tipe tipe mobil yang ramah lingkungan yang irit bahan bakar seperti mobil-mobil LCGC yang ada di Garasi.id. Selain hemat bahan bakar, Garasi.id juga sedang meluncurkan Promo Kemerdekaan dimana Sahabat bisa mendapatkan mobil impian dengan DP 30% saja. Bagaimana caranya? 

Promo #RayakanKemerdekaan

Di Garasi.id Sahabat bisa membeli mobil bekas berkualitas yaitu Mobil Pilihan dengan partner pembiayaan terpercaya yang mempunyai DP rendah yaitu BCA Finance dalam promo #RayakanKemerdekaan.  Membeli Mobil Pilihan dengan periode waktu 17 Agustus 2020 - 30 September 2020 Sahabat bisa mendapatkan keuntungan lebih. Mengusung tema #RayakanKemerdekaan yang bertepatan juga dengan Anniversary Garasi.id yang ke-3, 17 Agustus 2020.

Kredit Mobil Bekas Yang Bikin Untung  Lewat Garasi.id

Garasi.id meluncurkan Promo DP 30% untuk setiap pembelian mobil bekas di Garasi.id. Bekerja sama dengan BCA Finance, setiap konsumen yang membeli unit Mobil Pilihan melalui Garasi.id dengan pembiayaan BCA Finance bisa mendapatkan DP 30% dan juga Gratis Voucher Fogging.

Keunggulan Mobil Pilihan

Mobil Pilihan ini memiliki keunggulan seperti usia mobil muda, kilometer rendah, dan mobil sudah di inspeksi secara menyeluruh oleh montir ahli dari partner Garasi.id melalui 170 poin pengecekan yang dilakukan, meliputi pengecekan mesin, interior, eksterior, surat-surat kendaraan dan lainnya, Sahabat akan mendapatkan laporan yang komprehensif mengenai mobil yang akan dibeli.

Kredit Dengan BCA Finance

Kredit mobil di BCA Finance kini lebih mudah dengan Garasi.id, pilih mobil bekas impian kamu dan ajukan pembiayaan mobil bekas menggunakan BCA Finance sekarang juga.

Dengan BCA Finance, Sahabat bisa menikmati fitur seperti : 

  • Layanan Kredit Kilat khusus Mobil Pilihan
  • DP mulai dari 30%
  • Jangka waktu kredit hingga 7 tahun
  • Menerima pembiayaan dari penjual Showroom
  • Tenor > 4 tahun, Suku bunga Fixed & Cap

Kelebihan Mengajukan Kredit BCA Finance

Pembiayaan dengan Metode Fix and Cap

Pembiayaan mobil dengan cicilan rendah dan bunga ringan. Angsuran Fix and Cap terbagi dalam 2 periode bunga yang berbeda agar konsumen dapat menggunakan bunga yang kompetitif di awal periode kreditnya.

Opsi Pembayaran Fleksibel

BCA Finance menyediakan berbagai opsi pembayaran yang dapat dipilih oleh calon debitur.

Pengajuan Kredit Mudah dan Cepat

Pengajuan kredit BCA Finance akan diproses dengan cepat oleh team marketing internalnya. Selain itu, bila mengajukan lewat Garasi.id, proses follow up ke penjual dan team internal BCA Finance akan berlangsung lebih cepat lagi.

Bagaimana Sahabat, menarik bukan informasi soal kredit mobil bekas dengan DP Ringan dari Garasi.id. Buat Sahabat yang tertarik, bisa langsung cek Promo Kemerdekaan Atau bisa juga hubungi Officer Garasi.id atau Chat WA langsung di +62-817-0250-888 atau email di [email protected].

Foto : Garasi.id

Ditulis oleh RIZKY YUNIHARTO
Terakhir diupdate: 18 Jul 2021 | 11:00 WIB
Bagikan

Kata kunci pencarian

tipstipsotomotiftipsgarasitipsototipsdantrikotomotiftipsmobil
Kontak email [email protected]
Nomor WA 081522550888
Logo Garasi.id
Copyright © 2024 PT. Digital Otomotif Indonesia.
All Rights Reserved
Member Of 
Blibli
 Family